4 Biaya Admin Top Up e-Wallet yang Wajib Diketahui

Facebook
Twitter
LinkedIn

Biaya admin top up e-wallet ternyata cukup beragam. ShopeePay menjadi yang termurah, bagaimana dengan yang lainnya?

Trend belanja online yang semakin berkembang saat ini membuat penggunaan uang digital bukan lagi hal tabu. Ada berbagai macam produk e-wallet yang ada di tanah air. Sebaiknya kamu mencari tahu biaya admin top up e-wallet karena terkadang terdapat perbedaan.

Adapun untuk top up e-wallet sendiri saat ini semakin mudah. Tidak hanya melalui rekening bank, melainkan juga minimarket. Selain itu, ada juga aplikasi fintech yang bisa digunakan untuk top up uang digital.

Macam-Macam Biaya Admin Top Up e-Wallet

Uang digital bisa digunakan untuk beli pulsa, membayar tagihan, belanja online, dan sebagainya. Setiap e-wallet memiliki kelebihan dan kekurangannya tersendiri. Berikut berbagai macam e-wallet di tanah air beserta biaya adminnya untuk top up.

1.     ShopeePay

ShopeePay adalah uang digital yang sudah tidak asing, terutama bagi pecinta belanja online. E-wallet satu ini terintegrasi dengan marketplace Shopee. Tak heran jika penggunaannya semakin marak mengingat toko orange sendiri memang sedang ramai.

ShopeePay termasuk e-Wallet yang menarik perhatian karena banyaknya diskon dan promo yang disediakan. Biaya admin untuk top up ShopeePay berbeda-beda, yaitu sebagai berikut.

  • Top up ShopeePay di Minimarket (Alfamart/Indomart): Rp0
  • Top up ShopeePay di rekening bank: Rp1.000
  • Top up ShopeePay melalui Virtual Account: Rp0

2.     GoPay

Masyarakat saat ini sudah tidak asing dengan pemesanan alat transportasi secara daring. Tak heran jika penggunaan uang digital seperti GoJek pun ikut meningkat signifikan. Terlebih saat ini proses top up GoPay bisa dilakukan di berbagai tempat.

GoPay adalah uang digital yang terintegrasi dengan aplikasi GoJek. Biaya admin untuk top up memang sedikit lebih mahal dibanding ShopeePay.

  • Top up GoPay melalui rekening bank: Rp1.000
  • Top up GoPay via Virtual Account: Rp1.000
  • Top up GoPay di ATM: Rp.1000
  • Top up Gopay di Alfamart/Indomart: Rp2.000

3.     OVO

Selain GoJek dan ShopeePay, banyak juga yang penasaran dengan biaya admin top up e-Wallet OVO. Uang digital yang dirilis 2017 lalu ini memang cukup populer dan memiliki banyak mitra. Kamu bisa menggunakan OVO untuk membayar belanjaan di merchant yang bekerja sama.

Tidak hanya itu, beli pulsa reguler maupun kuota di e-wallet ini juga mudah dan cukup terjangkau. Adapun untuk biaya top up OVO adalah sebagai berikut.

  • Top up OVO di minimarket: Rp2.000
  • Top up OVO melalui ATM dan mobile banking: Rp1.000-Rp1.500

4.     DANA

Informasi mengenai biaya administrasi top up e-wallet berikutnya yaitu DANA. Pada dasarnya, produk uang digital satu ini memang cukup populer digunakan untuk berbagai macam pembayaran. Adapun untuk biaya top up DANA di berbagai tempat yaitu:

  • Top up DANA melalui Alfamart: Rp2.000
  • Top up DANA di Indomart: Rp2.000
  • Top up DANA via rekening bank dan VA: Rp1.000

Biaya admin top up e-wallet memang beragam. kamu bisa menyesuaikan dengan kebutuhan. Misalnya jika ingin berbelanja di Shopee namun hanya punya saldo Gopay, kamu bisa menukarnya di Debitku.com. Proses transaksi dilakukan dengan aman, terpercaya, dan dalam hitungan menit saja.

More to explorer

GUNAKAN JASA CONVERT DAN PEMBAYARAN DEBITKU SEKARANG