Tutorial Cara Mengirim Opsi FnF Paypal yang Bebas Potongan

Facebook
Twitter
LinkedIn

Apakah kamu ingin mengirim saldo Paypal tanpa harus terpotong fee? Sebaiknya pahami tutorial cara mengirim opsi FnF Paypal berikut ini.

Paypal memiliki 2 opsi untuk transfer atau mengirim uang, yaitu FnF dan gns. Pada kesempatan kali ini akan dijelaskan tentang cara mengirim opsi FnF Paypal secara lengkap. Kalau kamu sering transaksi mata uang dollar, sebaiknya simak penjelasannya sampai akhir.

Opsi FnF sendiri sering dipilih oleh para pengguna Paypal yang ingin menghindari pajak atau fee. Pasalnya, Paypal sendiri mengenakan pajak atau fee yang cukup tinggi untuk setiap transaksi. Tidak heran kalau penggunanya mencari cara untuk mengakali sistem tersebut.

Cara Mengirim Opsi FnF Paypal

FnF merupakan kependekan dari family and friends. Ini adalah opsi untuk transfer dollar tanpa biaya dari Paypal. Namun ada syarat yang harus dipenuhi yaitu dua akun yang akan bertransaksi harus sama-sama akun Indonesia.

Untuk menggunakan opsi FnF Paypal, silakan simak tutorial pengiriman saldonya di bawah ini.

  1. Buka website atau aplikasi Paypal terlebih dahulu.
  2. Login menggunakan username/email serta password yang benar.
  3. Pada halaman utama Paypal, klik pada menu Kirim.
  4. Berikutnya, masukkan alamat email pengguna Paypal yang akan menjadi tujuan transfer kamu. Pastikan tidak typo untuk tahap ini.
  5. Selanjutnya, masukkan jumlah saldo yang akan dikirimkan kepada orang tersebut.
  6. Klik pada tombol Berikutnya.
  7. Sekarang, ubah opsi dari “Membayar untuk barang dan jasa” menjadi “Teman dan Keluarga”.
  8. Pilih opsi pembayaran, apakah akan menggunakan saldo utama dari Paypal, kartu debit, atau kartu kredit.
  9. Klik Kirim Sekarang setelah ditampilkan detail transaksinya.
  10. Dana akan masuk dalam waktu beberapa detik ke akun penerima.

Kelebihan dan Kekurangan Opsi FnF Paypal

Di atas sudah dijelaskan tentang cara mengirim opsi FnF Paypal. Sebelum benar-benar mempraktikkannya, ada beberapa kelebihan dan kekurangan yang harus kamu pahami dari opsi tersebut.

1. Kelebihan

Kelebihan atau keuntungan dari opsi FnF Paypal bisa dilihat di bawah ini.

  • Penerima maupun pengirim tidak akan mendapatkan potongan, sehingga saldo yang diterima utuh
  • Uang akan masuk ke akun penerima dalam waktu yang sangat singkat, tidak perlu ditahan atau diverifikasi oleh Paypal.

2. Kekurangan

Meski punya banyak kelebihan seperti di atas, opsi FnF Paypal ini sebenarnya cukup berisiko. Pasalnya, Paypal menyediakan opsi ini hanya untuk transaksi dengan teman dan keluarga atau orang-orang yang sudah kamu percayai.

Artinya, Paypal juga tidak memberikan perlindungan apapun untuk transaksi tersebut. Jika kamu menggunakan opsi FnF untuk transaksi jual beli orang orang yang tidak dikenal dan terjadi penipuan, maka Paypal akan lepas tangan.

Jadi, sebelum memutuskan untuk menggunakan opsi Family and Friends ini, pastikan bahwa kamu sedang bertransaksi dengan orang yang bisa dipercaya.

Cara mengirim opsi FnF Paypal yang sudah dijelaskan di atas biasanya dilakukan untuk convert saldo dari dollar ke rupiah. Untuk meminimalisir risiko penipuan yang belakangan marak terjadi, sebaiknya gunakan layanan convert Paypal dari debitku.com yang sudah terpercaya.

More to explorer

GUNAKAN JASA CONVERT DAN PEMBAYARAN DEBITKU SEKARANG